Cara Menggunakan Github

Cara Menggunakan GitHub

Github, mendengar kata Github banyak orang akan terbayang akan code dan developer. Sebenarnya Github itu apa sih?. GitHub adalah manajemen proyek dan sistem versioning code sekaligus platform jaringan sosial yang dirancang khusus bagi para developer. Github sendiri bisa digunakan untuk bekerja bersama dalam merencanakan project dengan siapapun di dunia dan dapat melakukan tracking (melacak) sampai sejauh mana pekerjaan kita.

Saya sendiri menggunakan GitHub untuk menaruh file JavaScript yang akan saya gunakan untuk mendesign template website saya yang menggunakan blogspot. Sebelum saya menggunakan GitHub saya menggunakan hosting gratis 000webhost dan itu sangat kurang efektif karena hosting gratis  loadingnya lama dan jika lama tidak ada aktifitas di hosting gratis fiturnya akan nonaktif secara otomatis. Tentu hal itu sangat mengganggu.

Github mempermudah pekerjaan developer dalam membangun sebuah project, Github juga merupakan sosial media bagi para developer software. Yang membedakan Github dari Project hosting yang lain bisa kita lihat di bawah ini:
  1. Github menggunakan Git sebagai tool utama dalam merevisi code. Git sendiri merupakan jantung atau inti GitHub. Git adalah sistem pengontrol versi yang dikembangkan oleh Pendiri Linux yaitu Linus Benedict Torvalds
  2. Github menyediakan free hosting untuk proyek open source, namun Github juga menawarkan  hosting berbayar untuk proyek perusahaan atau pribadi yang sifatnya privat.
  3. Github ditargetkan untuk para developer yang bekerja secara tim dan tidak disatu tempat.
  4. Github mempunyai fitur Social seperti  Twitter seperti follow atau favorit (Star).
  5. Github mendukung semua bahasa pemrograman, anda bebas memakai bahasa dan tool yang biasa anda pakai.

Untuk menggunakan GitHub, Pertama Membuat Repositori dulu:
  1. Silahkan daftar dulu akun baru GitHub / Login jika sudah punya akun di github.com
  2. Buat Repositori baru dengan : Klik New pada sebelah kanan "Repositories"
  3. Pada Kolom "Repositori Name" Masukkan Nama Repositori yang diinginkan
  4. Kemudian Pilih "Public"
  5. Kemudian Centang "Initialize this repository with a README"
  6. Klik "Repository"
Kedua, membuat File Baru dalam repositori :
  1. Masuk repositori yang telah dibuat
  2. Klik "create new file"
  3. Sebelah kiri tombol "Cancel" isi dengan "Nama File" dengan ektensi Misal Untuk JavaScript nama filenya : FileName.js contoh: firefudh.js
  4. Kemudian Tulis atau Paste Konten JavaScript yang ingin di gunakan
  5. Setelah selesai klik "Commit new file"
    Commit new file
Ketiga, mengolah file mentah (raw) dari GitHub agar bisa digunakan. File yang telah dibuat tadi adalah file mentah yang belum bisa digunakan. Untuk mengolah file raw dari GitHub kita bisa menggunakan jasa dari GitHack (https://raw.githack.com/):
  1. Buka file yang ada dalam repositori yang telah kita buat
  2. Copy alamat dari file yang telah dibuat misal: https://github.com/firefudh/design/blob/master/firefudh.js
  3. Buka https://raw.githack.com/ paste alamat yang telah kita copy tadi di Kolom "Paste an URL here"
  4. Akan menghasilkan dua link yaitu:
    "Use this URL in production : https://rawcdn.githack.com/firefudh/design/ee59dc832659fec25cd4dda3f055579c348067ca/firefudh.js" dan
    "Use this URL for development: https://raw.githack.com/firefudh/design/master/firefudh.js" silahkan pilih salah satu dari link address yang dihasilkan.
  5. Copy link address yang dihasilkan, gunakan sesuai dengan kebutuhan.


Untuk Video Tutorialnya, silahkan simak video berikut:

Semoga bermanfaat...



Posting Komentar untuk "Cara Menggunakan Github"